Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2023

Tempat Tinggal Ternyaman Setelah Menikah

Assalamu'alaykum  Diaris. Tempat tinggal adalah salah satu hal yang menurutku sangat penting untuk dibicarakan dengan calon pasangan sebelum menjalani rumah tangga. Saat memutuskan untuk menikah, bagiku hal terpenting yang perlu dipersiapkan itu bukanlah resepsi yang ingin begini-begitu, melainkan segala sesuatu pasca menikahnya, salah satunya yaitu ' kami akan tinggal dimana? '. Setelah proses lamaran aku dan suamiku (waktu itu masih calon suami) mulai membahas dan membuat perencanaan untuk menjalani kehidupan berumah tangga pasca menikah nanti. Hal pertama yang kami bahas adalah masalah tempat tinggal. Setelah menikah nanti aku dan suami sepakat untuk tinggal mandiri, artinya hanya ada aku dan suami di rumah kami nanti. Selain untuk melatih kemandirian, kami juga ingin memiliki privasi, ditambah lagi kami memiliki latar belakang sebagai perantau yang memang terbiasa tinggal jauh dari orang tua masing-masing. Eits, jangan dulu membayangkan merantau sampai nyebrang pulau ya

Ceritaku Pasca Lahiran Pertama Kalinya (Agak Jorok)

  Assalamu'alaykum Diaris. Alhamdulillaah akhir-akhir ini aku disibukkan dengan suatu keadaan yang mengharuskan bolak-balik Rumah Sakit. Rumah Sakit yang kukunjungi adalah Rumah Sakit yang menyimpan ragam kenangan di setiap sudutnya. Dari pintu lobby tampak ruang IGD, tempat dimana almarhumah Mama mengembuskan napas terakhirnya. Aku melanjutkan langkah dan tepat di depanku ruang Radiologi, tempat dimana aku melakukan rontgen saat usus buntu dan periksa thorax saat lahiran. Aku menuju lantai dua, tempat dimana aku dan suami bertemu anakku yang masih dalam kandungan dua tahun lalu, juga tempat dimana aku dan anakku berjuang untuk segera bertemu. Hmmm.. diam-diam aku merindukan momen itu. Momen lahiran yang pernah ku ceritakan di diary sebelumnya. Rasa bahagia saat itu masih terasa sampai detik ini. Baca juga :  PENGALAMAN LAHIRAN NORMAL ANAK PERTAMA DI RUMAH SAKIT Aku kembali mengingat waktu itu hari Jum'at sekitar pukul 14.09 WIB kalau nggak salah, bayiku lahir ke dunia. Siang i